detail news
Disaster Relief
07-24-2020

5000 Paket Sembako Disalurkan Emtek Peduli Dampak Coronan Untuk Warga Solo dan Sekitarnya

Sejak 18 Juli sd 30 Juli 2020, Emtek Peduli Dampak Corona, melanjutkan distribusi bantuannya kepada warga tidak mampu terdampak Pandemi Covid 19 ini di wilayah Solo dan sekitarnya. Bekerjasama dengan 25 warung warga yang tergabung dalam Komunitas Mitra Bukalapak yang tersebar di area kota Solo, Karanganyar, Sukoharjo, Sragen, sebanyak total 5000 paket sembako berisikan 5 Kg Beras, 1 Kg Gula Pasir, 1 Kg Tepung Terigu dan 1 Liter Minyak Goreng didistribusikan melalui sistem kupon kepada warga yang tidak mampu yang memerlukan bantuan karena terdampak Pandemi Covid 19 secara langsung maupun tidak langsung seperti  pekerja buruh harian yg terkena phk , pekerja informal, penjual makanan keliling, ojol, tukang sampah, pemulung, dan sebagainya. 

Bekerjasama dengan pemilik warung dan pengurus lingkungan warga calon penerima bantuan diseleksi untuk mendapatkan kupon yang nantinya dapat ditukarkan dengan paket sembako melalui warung Mitra Bukalapak terdekat. Pada saat pengambilan sembako di warung, warga pemegang kupon wajib membawa dan menyerahkan Kupon ke warung dengan menunjukan KTP Asli dan tidak bisa diwakilkan. Melalui aplikasi Mitra Bukalapak, pemilik warung akan melakukan verifikasi data warga yang sudah didaftarkan sebagai penerima bantuan. Setelah melalui proses tersebut, barulah warga dapat menerima paket sembako. Untuk wilayah Solo dan sekitarnya, kegiatan ini disupervisi oleh Stasiun Transmisi SCTV-Indosiar Yogyakarta. Sedangkan kegiatan serupa di Surabaya, diawasi dan didampingi oleh Stasiun Transmisi Surabaya.

Kegiatan yang sama juga dilakukan di Kota Surabaya dan sekitarnya dengan total 5000 paket sembako berisikan barang yang sejenis. Kegiatan ini merupakan ketiga kalinya diselenggarakan YPP, SCTV, Indosiar, Serbu Seru Bukalapak, Liputan 6.com, Vidio.com dan O Channel. Sebelumnya kegiatan sejenis dilakukan sebanyak 2 periode di wilayah Jabodetabek, sehingga total melalui kegiatan ini, Emtek Peduli Dampak Corona sudah mendistribusikan sedikitnya 30.000 paket sembako kepada masyarakat bekerjasama dengan Mitra Bukalapak. Jumlah itu di luar distribusi yang dilakukan baik secara langsung melalui stasiun transmisi SCTV dan Indosiar di seluruh Indonesia ataupun bermitra dengan pemerintah seperti Kementerian Sosial, TNI, Polri, BNPB, Pemda Jateng, Pemda Jatim dan Pemkot Surabaya beberapa waktu lalu.

 

Berita Lainnya
news
Bencana
15-01-2024
Penyerahan Rumah Tahan Gempa Kepada Warga Terdampak Gempa Bumi di Cianjur
Selengkapnya
news
Bencana
19-10-2023
Penyerahan Bantuan Rumah Untuk Warga Terdampak Gempa Cianjur
Selengkapnya
news
Bencana
19-10-2023
Bantuan Mebeulair Untuk SD yang Terdampak Gempa Cianjur Tahun 2022
Selengkapnya