detail news
Pendidikan
09-27-2017

Penyuluhan Kesehatan Lingkungan di SD Bethel, Tanjung Priok

Rabu, 27 September 2017, murid-murid SD Bethel, Tanjung Priok, kembali mendapatkan penyuluhan Kesehatan Lingkungan yang dibagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama untuk kelas 1, 2, dan 3, sesi kedua untuk kelas 4, 5, dan 6. Penyuluhan kali ini merupakan follow up terhadap materi yang telah diberikan sebelumnya pada tanggal 20 September 2017 lalu. Murid-murid diberikan materi mengenai pentingnya kesehatan lingkungan, sumber penyakit di lingkungan, dampak buruk lingkungan kotor, membedakan sampah organik dan non-organik, serta cara menjaga kebersihan lingkungan.

Usai penyuluhan, selain post-test untuk mengetahui seberapa besar materi yang dapat diserap anak-anak, anak-anak juga diberikan games yang masih betemakan Kesehatan Lingkungan untuk memperkuat pemahaman. Selain membaca buku dan menonton film edukasi yang disiapkan di mobil WELI (Wahana Edukasi Keliling), anak-anak juga diberikan sikat gigi dan buku gambar sebagai penutup kegiatan penyuluhan di SD Bethel.

Diharapkan penyuluhan yang diselenggarakan oleh YPAPK dan OBI ini dapat memperkuat pelajaran yang telah disampaikan para guru, menambah wawasan anak-anak dan menanamkan kesadaran sejak dini akan pentingnya Kesehatan Lingkungan bagi kemajuan dan kesejahteraan sebuah bangsa.

 

Berita Lainnya
news
Pendidikan
05-04-2024
Bantuan Laptop untuk SMAN 1 Siberut Selatan
Selengkapnya
news
Pendidikan
27-03-2024
Literasi Media di SMPK Sang Timur Kebon Jeruk
Selengkapnya
news
Pendidikan
05-02-2024
Edukasi Anti Bullying di SDN 03 Pontianak Selatan
Selengkapnya