detail news
Bencana
06-08-2020

RS Citra Husada, Kalbar Sempat Gunakan Kantong Sampah Baru Gantikan Hazmat

Rumah Sakit Citra Husada, Nanga Pinoh, Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat sempat menggunakan kantong sampah (trash bag) baru sebagai pengganti hazmat dalam menangani pasien yang diduga terpapar COVID 19. Maka pihak RSUD Nanga Pinoh atau yang juga biasa disebut dengan RSUD Melawi ini sangat antusias menerima distribusi perlengkapan APD yang dikirimkan dari Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) SCTV Indosiar di Jakarta. Berjarak sekitar 612 km dari Ibu Kota Kalimantan Barat, pada 5 Juni 2020 RSUD ini menerima sejumlah Alat Pelindung Diri untuk tim medisnya:
- 100 Hazmat; - 50 pasang foot cover; - 500pcs Masker Bedah; - 80pcs masker N95; - 50pcs Faceshield; - 50 safety google; - 500 safety gloves; - 500 masker kain

Bagi tim medis RS yang berjarak perjalanan darat sekitar 2 hari dari Pontianak ini, bantuan yang didanai pemirsa SCTV, Indosiar, O Channel, Liputan 6.com, Vidio.com dan pengguna Serbu Seru Bukalapak dalam program Emtek Peduli Corona tersebut pastilah sangat membantu dalam merawat para pasien yang diduga terpapar COVID 19. Sehingga untuk sementara waktu, mereka bisa mengatakan bye bye pada kantong sampah baru dan menggantinya dengan pakaian Hazmat yang lebih layak.

Yuk, wujudkan kepedulian anda dengan meyisihkan sebagian rezeki anda dengan berdonasi langsung melalui aplikasi

 
 

* artikel ini sudah diperbaiki dengnan mengganti nama rumah sakit dari RSUD Malawi menjadi RS Citra Husada.

Berita Lainnya
news
Bencana
15-01-2024
Penyerahan Rumah Tahan Gempa Kepada Warga Terdampak Gempa Bumi di Cianjur
Selengkapnya
news
Bencana
19-10-2023
Bantuan Mebeulair Untuk SD yang Terdampak Gempa Cianjur Tahun 2022
Selengkapnya
news
Bencana
19-10-2023
Penyerahan Bantuan Rumah Untuk Warga Terdampak Gempa Cianjur
Selengkapnya